Sawahlunto – Wali Kota Sawahlunto, Riyanda Putra, melakukan peninjauan ke sejumlah lokasi sport tourism, termasuk Sirkuit Road Race Kandi, pada Rabu, 8 April 2025.
Peninjauan ini dilakukan sebagai upaya verifikasi langsung terhadap kondisi riil di lapangan. Lokasi-lokasi tersebut direncanakan akan segera dibenahi agar layak dan representatif untuk menyelenggarakan event olahraga berskala regional maupun nasional.
Dalam kesempatan tersebut, Wali Kota juga meminta kepada perangkat daerah terkait untuk segera bergerak cepat menindaklanjuti hasil temuan serta kesepakatan yang telah dicapai di lapangan.