Sawahlunto – Wali Kota Sawahlunto, Riyanda Putra, menyampaikan apresiasi dan ucapan terima kasih kepada para guru dalam acara Halal bi Halal Musyawarah Kerja Kepala Sekolah (MKKS) SMP se-Kota Sawahlunto yang digelar di Mer Voon Kandi, Kamis (10/4/2025).
Dalam sambutannya, Wali Kota Riyanda menegaskan komitmennya untuk terbuka terhadap aspirasi dari para guru dan kepala sekolah. Ia mengajak seluruh elemen pendidikan untuk bersama-sama mendorong kemajuan dunia pendidikan guna meningkatkan kompetensi sumber daya manusia generasi penerus.
Beliau juga mengingatkan pentingnya peran guru dalam mendampingi siswa menghadapi perkembangan teknologi yang pesat. Menurutnya, pendidikan karakter perlu terus dikuatkan agar generasi muda tidak hanya unggul secara akademik, tetapi juga memiliki budi pekerti dan soft skill yang baik.